You need to enable javaScript to run this app.

Pengawas Pembina MAN 1 Lampung Selatan Berikan Pembinaan Para Guru: Kupas Tuntas Kurikulum Berbasis Cinta dan Deep Learning

  • Rabu, 24 September 2025
  • Administrator
  • 0 komentar
Pengawas Pembina MAN 1 Lampung Selatan Berikan Pembinaan Para  Guru: Kupas Tuntas Kurikulum Berbasis Cinta dan Deep Learning

Lampung Selatan, MAN 1 (Humas)-----Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan profesionalisme guru, Pengawas Pembina MAN 1 Lampung Selatan, Dr. Syahrul, M.P.Fis., memberikan pembinaan kepada seluruh dewan guru. kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu, 24 September 2025, bertempat di ruang guru MAN 1 Lampung Selatan.

Kegiatan ini berlangsung hangat dan penuh antusias, karena Dr. Syahrul tidak hanya menyampaikan materi secara detil dan sistematis, tetapi juga dengan pendekatan yang menyenangkan dan komunikatif. Dalam pembinaannya, beliau membahas dua konsep penting dalam pendidikan masa kini, yaitu Kurikulum Berbasis Cinta (KBC) dan Deep Learning.

Menurut Dr. Syahrul, Kurikulum Berbasis Cinta adalah pendekatan pembelajaran yang menempatkan kasih sayang, empati, dan nilai-nilai kemanusiaan sebagai dasar utama dalam proses mendidik. Guru tidak hanya bertindak sebagai penyampai materi, tetapi juga sebagai pendamping yang menginspirasi, memahami karakter siswa, dan menumbuhkan semangat belajar melalui hubungan yang positif.

“KBC bukan sekadar metode, tapi fondasi moral dalam pendidikan. Ketika guru mengajar dengan cinta, siswa akan belajar dengan bahagia,” jelas Dr. Syahrul dalam pemaparannya.

Selain itu, beliau juga mengenalkan konsep Deep Learning, yaitu model pembelajaran mendalam yang menekankan pada pemahaman konsep secara kritis, reflektif, dan aplikatif, bukan sekadar menghafal. Dengan pendekatan ini, siswa diajak untuk mengeksplorasi pengetahuan, mengembangkan pemikiran tingkat tinggi (higher-order thinking), dan menerapkan ilmu dalam kehidupan nyata.

“Deep Learning mengarahkan siswa untuk berpikir ‘mengapa’ dan ‘bagaimana’, bukan hanya ‘apa’. Ini penting untuk membentuk generasi pembelajar sejati di abad 21,” ujar Dr. Syahrul.

Sementara ditempat yang yang sama Wakil Kepala MAN 1 Lampung Selatan bidang Kurikulum, Novi Srawaili M.P.Kim., menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi pembinaan yang diberikan.

“Kami sangat berterima kasih kepada Dr. Syahrul atas bimbingan dan inspirasinya. Konsep KBC dan Deep Learning sangat relevan dengan kebutuhan zaman. Kami akan terus berupaya menerapkan nilai-nilai ini dalam proses belajar-mengajar di MAN 1 Lampung Selatan,” ungkapnya. (m'bas)

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

AHMAD MUSOPA, S.Pd.I,M.Pd.

- Kepala Sekolah -

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh Pendidikan adalah produk kreatifitas yang sangat luar biasa, aktifitas pendidikan pada hakikatnya adalah sebuah usaha untuk...

Berlangganan
Banner